-->

Tips mengamankan akun facebook dari hacker

image : lowvelder.co.za

Tidak di dunia nyata saja ternyata di dunia maya juga kejahatan masih ada yang lebih dikenal dengan sebutan cybercrime (kejahatan dunia maya). Motif dari kejahatan itu adalah bisa saja karena dendam, ada juga yang bermaksud pamer atau juga bisa karena ingin coba-coba. Nahhh maksud dari artikel ini ialah saya ingin memberitahu tips untuk menjaga akun facebook teman-teman agar sedikit aman, kenapa saya bilang sedikit aman? Karena tak ada situs yang tidak bisa diretas. Jadi waspada saja, okeh langsung sajadeh ke materi yah.

Pilih teman untuk dihubungi jika tidak bisa masuk

Cara yang pertama ini merupakan salah satu tips untuk mengamankan akun facebook dari beberapa para hack, meskipun tidak 100% kuat tapi cara ini cukup membantu. Pilihlah 3-5 teman terpercaya untuk dijadikan pusat bantuan guna memberikan kode jika suatu saat facebook teman-teman tidak bisa masuk karena di hack ataupun lupa sandi.

Caranya cukup mudah

yang pertama > masuk ke akun facebook masing-masing.
Yang kedua > masuk ke menu pengaturan
Yang ketiga > pilih menu keamanan dan info login
Yang keempat > pilih tulisan (pilih teman untuk dihubungi jika tidak bisa masuk) ini terletak paling awal, dan langsung klik edit serta masukan teman yang akan dipilih untuk dimasukannya.

Tambahkan keamanan dengan autentikasi dua faktor

Gunakanlah fitur ini, menurut saya ini sangat penting. Pengaturan ini berfungsi apabila ada yang masuk ke akun facebook tersebut otomatis pihak facebook akan mengirimi kode untuk bisa masuk ke facebook tersebut dengan mengirimnya ke nomor yang telah dicantumkan di autentikasi dua faktor.

Caranya ialah

-          Masuk ke akun facebook
-          Pilih menu pengatura
-          Pilih menu keamanan dan info masuk
-          Cari tulisan (tambahkan keaman ekstra dengan autentikasi dua faktor) klik edit lalu pilih dengan tambahkan nomor ponsel.

Buatlah sandi yang kuat

Buatlah sedemikian rumit paswword facebook masing-masing, gunakan simbol, angka, huruf dan lainnya. Dan catat setelahnya karena saya pribadi juga sering lupa paswword karena terlalu rumitnya ketika saat membuatnya wkkk. Dan usahakan juga rutin menggantinya minimal seminggu sekali lah.

Jangan klik link yang mencurigakan

Ini nih yang menjadi salah satu andalan para hacker untuk melakukan misinya, yaitu dengan membuat link yang menarik dengan contoh trik dapat like banyak, trik dapat pulsa gratis dan bla bla bla lainnya. Nah jika si pemilik akun facebook mengklik link yang telah dibuat si hacker dan teman-teman disuruh memasukan email dan kata sandi untuk loginnya  pada saat itulah di hacker berhasil misinya. Teknik ini disebut phising dimana nanti teman-teman akan diminta email dan password untuk masuk dan otomatis si hacker mengetahui akun teman-teman yang mengakibatkantidak bisa lagi masuk ke akun tersebut.

Sekali lagi jangan mudah percaya terhadap link yang menggiurkan dengan embelan ini itu, gunakan sosial meida sesuai kebutuhan, dan jangan menjadikannya sebagai kebutuhan.

1 Response to "Tips mengamankan akun facebook dari hacker"

  1. terimakasih infonya sangat membantu, jangan lupa kunjungi kami http://bit.ly/2D2nTUD

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel